Cara Melihat Password Wifi yang Tersimpan di Windows 8/10
Senin, 06 Agustus 2018
Berikan Komentar
Ketika anda mempunyai wifi tersimpan di komputer anda dan ingin membagikan ke teman anda dan ketika itu juga anda lupa password wifi yang ingin anda bagikan ngeselin kan? Jika anda menggunakan Windows 7 tentunya anda cukup membuka Manage Wireless Network. Lalu bagaimana dengan pengguna Windows 8,10 yang tidak ada Manage Wireless Network? Anda bisa lewat jalan alternatif dengan Command Prompt yang mana pada kesempatan ini InspirasiMR akan memberitahu caranya.
Pertama, yang harus dilakukan membuka Command Prompt dan jalankan sebagai Administrator (Run as an Administrator), cara simpel untuk membuka Command Prompt(Admin) adalah dengan menekan Win+X lalu tekan A atau klik Command Prompt(Admin). Lihat gambar di bawah ini agar mudah dipahami.
Kedua, jika anda tidak hafal nama wifi yang ingin anda ketahui passwordnya, silahkan masukkan perintah ini di Command Prompt
netsh wlan show profile
maka akan keluar daftar nama wifi yang pernah tersimpan di komputer anda seperti pada gambar di bawah ini.
Ketiga, pilih salah satu nama wifi yang ingin anda tampilkan passwordnya, lalu masukkan perintah seperti ini:
netsh wlan show profile name="nama wifi" key=clear
Catatan: ikutin persis kode perintah di atas termasuk tanda kutip ("") kecuali nama wifi, agar bisa memasukkan nama wifi yang menggunakan <spasi>. lihat contoh gambar di bawah ini.
Keempat, saat anda menekan enter untuk perintah di tahap ketiga maka akan muncul informasi dari wifi yang kita minta, untuk melihat password dari wifi yang anda cari lihat pada bagian Security Setting lalu Key Content. Lebih jelasnya lihat contoh di gambar di bawah ini.
Demikian cara Melihat Password Wifi yang Tersimpan di Windows 8 dan Windows 10, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua, bila ada yang tidak dipahami atau ada kendala silahkan berkomentar di bawah artikel ini.
Jangan salah paham ya, ini bukan cara untuk melihat password wifi, hanya melihat password wifi yang pernah terhubung dan tersimpan di Windows 8 atau Windows 10 anda.
Malas Membaca artikel ini? silahkan lihat video dari artikel ini.
Pertama, yang harus dilakukan membuka Command Prompt dan jalankan sebagai Administrator (Run as an Administrator), cara simpel untuk membuka Command Prompt(Admin) adalah dengan menekan Win+X lalu tekan A atau klik Command Prompt(Admin). Lihat gambar di bawah ini agar mudah dipahami.
Kedua, jika anda tidak hafal nama wifi yang ingin anda ketahui passwordnya, silahkan masukkan perintah ini di Command Prompt
netsh wlan show profile
maka akan keluar daftar nama wifi yang pernah tersimpan di komputer anda seperti pada gambar di bawah ini.
Ketiga, pilih salah satu nama wifi yang ingin anda tampilkan passwordnya, lalu masukkan perintah seperti ini:
netsh wlan show profile name="nama wifi" key=clear
Catatan: ikutin persis kode perintah di atas termasuk tanda kutip ("") kecuali nama wifi, agar bisa memasukkan nama wifi yang menggunakan <spasi>. lihat contoh gambar di bawah ini.
Keempat, saat anda menekan enter untuk perintah di tahap ketiga maka akan muncul informasi dari wifi yang kita minta, untuk melihat password dari wifi yang anda cari lihat pada bagian Security Setting lalu Key Content. Lebih jelasnya lihat contoh di gambar di bawah ini.
Demikian cara Melihat Password Wifi yang Tersimpan di Windows 8 dan Windows 10, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua, bila ada yang tidak dipahami atau ada kendala silahkan berkomentar di bawah artikel ini.
Jangan salah paham ya, ini bukan cara untuk melihat password wifi, hanya melihat password wifi yang pernah terhubung dan tersimpan di Windows 8 atau Windows 10 anda.
Malas Membaca artikel ini? silahkan lihat video dari artikel ini.
0 Komentar untuk "Cara Melihat Password Wifi yang Tersimpan di Windows 8/10"
Posting Komentar